Hai lagi gan.. Hehehe.. kali ini aku mau ngepost Makhluk-Makhluk Mitologi dari Asia nih... Wah, seru nih ya kayaknya.. hahaha... Langsung disimak saja deh..
Byakko
Byakko adalah hewan mitologis berupa harimau putih yang berasal dari Cina. Hewan ini tergolong salah satu simbol dari empat simbol rasi Cina. Byakko mewakili arah barat, musim gugur, dan unsur besi. Orang-orang Cina, khususnya pada dinasti han, meyakini bahwa harimau adalah raja dari segala hewan.
Proses Byakko menjadi hewan mitologis tidak terlepas dari legenda yang berkembang di masyarakat Cina, yaitu seekor harimau yang sudah berusia 500 tahun, ekornya akan berubah menjadi putih. Konon, Byakko hanya akan muncul jika raja atau kaisar yang sedang memerintah sangat bijak atau ada kedamaian di seluruh dunia.
FENGHUANG
Fenghuang adalah burung mitologis yang berasal dari mitologi cina. sebenarnya, nama ini merupakan gabungan dari dua jenis burung, yaitu feng untuk burung jantan dan huang untuk burung betina. akan tetapi,di dunia modern, perbedaan jenis kelamin itu tidak lagi ada, sehingga fenghuang lebih identik dengan kelamin betina.
Biasanya, fenghuang digambarkan berpasangan dengan naga yang merupakan konotasi dari kelamin jantan. gambaran mengenai fenghuang tidak jauh berbeda dengan burung mitologis lainyaa, yaitu phoenix atau feniks.
GENBU
Genbu adalah seekorbhewan yang dikenal dalam mitologi jepang. Selain itu, genbu juga dikenal sebagai salah satu penjaga arah mata angin di cina. hewan ini digambarkan sebagai kura-kura berwarna hitam, dengan ular yang melilit tubuhnya. dalam kepercayaan cina, kura-kura sering kali dijadikan sebagai perlambang umur panjang dan kebahagiaan.
Selain itu, kura-kura dan ular juga diyakini sebagai penyebab terjadinya alam semesta. kura-kura memiliki unsur Yin, sedangkan ular mempunyai unsur Yang. adapun tempurung kura-kura yang kuat dipercaya sebagai alam semesta itu sendiri.
HUANG LONG
Huang Long adalah hewan yang berasal dari mitologi cina. Nama hewan ini berarti naga kuning. Huang long digambarkan sebagai seekor naga yang tidak memiliki tanduk dan sisiknya berwarna kuning.
Konon, Huang Long pernah muncul dari sungai Luo, kemudian memberikan peralatan menulis kepada kaisar Fu Xi. Selain itu, dalam kemunculanya tersebut, Huang long juga menutup lubang di langit yang dibuat oleh monster bernama Kung-Kung.
Menurut mitologi Cina, aktivitas Huang Long ketika terjaga, tidur, dan bernapas menentukan siang dan malam, serta musim dan cuaca. Selain itu, Huang Long juga diyakini sebagai reinkarnasi abadi dari kaisar Huang Di.
BAKU
Mitos mengenai Baku berasal dari Jepang. Hewan ini dianggap sebagai mahluk yang bisa memakan mimpi, khususnya mimpi buruk. Meskipun demikian, ada dua pemahaman terkait mitos tentang Baku.
Pertama, mitos tradisional Jepang menggambarkan Baku sebagai mahluk yang mampu memakan mimpi sekaligus melindungi seseorang dari mimpi buruk. Pemahaman tersebut hampir sama dengan yang ada dalam cerita rakyat Cina.
Kedua, dalam sebuah manuskrip yang berasal dari abad ke-17, Baku digambarkan sebagai hewan yang memiliki belalai seperti gajah, mata menyerupai badak, ekor seperti banteng, dan rahang mirip harimau. Akan tetapi, Baku tidak digambarkan mempunyai kemampuan memakan mimpi.
KUMIHO
Kumiho atau Gumiho muncul dalam legenda yang berkembang di Korea. Sesuai dengan namanya yang berarti rubah berekor sembilan, hewan ini digambarkan sebagai seekor rubah yang memiliki sembilan buah ekor (mirip Kyubi dari mitologi jepang). Konon, pada awalnya, rubah tersebut sebenarnya adalah rubah biasa. Akan tetapi, ketika usianya mencapai ribuan tahun, rubah itu berubah menjadi kumiho.
Menurut kepercayaan orang Korea, Kumiho bisa berubah bentuk menjadi seorang wanita cantik. Tujuanya adalah merayu laki-laki, kemudian memakan hati atau jantungnya. Konon, jika berhenti memakan manusia selama ribuan tahun, Kumiho akan berubah menjadi manusia.
NUE
Mitos mengenai Nue berasal dari mitologi jepang. Nue digambarkan sebagai seekor hewan yang memiliki kepala monyet, tubuh anjing rakun, kaki harimau, ekor ular. Konon, hewan ini memiliki kemampuan berubah bentuk menjadi awan hitam, kemudian terbang. Orang-orang Jepang meyakini bahwa Nue adalah pembawa sial dan penyakit.
Salah satu kisah yang terkait dengan legenda Nue adalah cerita mengenai kaisar Jepang, Konoe, yang jatuh sakit setelah bermimpi buruk setiap malam. Selama itu, selalu ada awan hitam yang muncul setiap dini hari di atas kerajaanya.
Konon, seorang samurai bernama Minamoto no Yorimasa naik ke atas atap, lalu menembakkan panah ke arah awan tersebut. Akibatnya, seekor Nue yang sudah mati jatuh dari awan tersebut.
SANZUWU
Mitos mengenai sanzuwu berasal dari mitologi cina. sanzuwu digambarkan sebagai seekor gagak matahari yang memiliki tiga buah kaki. menurut legenda, sebenarnya ada 10 buah ekor gagak yang masing-masing menjaga 1 matahari. setiap hari, seekor gagak akan dikendarai oleh Xihe, ibu matahari, untuk mengelilingi bumi.
Konon, kawanan sanzuwu biasa pergi dari surga ke bumi untuk memakan dua rumput keabadian yang sangat disukai oleh mereka. akan tetapi, tidakan tersebut tidak disukai ole Xihe, sehingga ia menutup mata kawanan sanzuwu itu.
Suatu hari, kawanan sanzuwu tersebut pergi secara bersamaan ke bumi, sehingga permukaan bumi terbakar. untungnya, ada seorang pemanah bernama Houyi yang menyelamatkan bumi dengan cara memanah 9 dari 10 ekor burung tersebut.
SUZAKU
Suzaku termasuk salah satu hewan yang terkenal dalam mitologi Cina. Suzaku digambarkan sebagai seekor burung dengan bulu-bulu yang indah berwarna oranye kemerahan. Sebagian orang salah mengartikan Suzaku sebagai Fenghuang.
Menurut kepercayaan orang-orang Cina, Suzaku diyakini sebagai hewan yang bertugas menjaga bagian selatan. Suzaku juga dianggap sebagai salah satu dari empat simbol rasi bintang Cina.
Suzaku sering kali dikaitkan dengan mitos Phoenix karena keduanya berhubungan dengan api. Selain itu, Suzaku juga dianggap sebagai burung yang sangat mulia dan elegan, baik dari segi penampilan ataupun perilaku. Suzaku tidak pernah makan dan bertengger di sembarang tempat.
TIAMAT
Tiamat adalah seekor monster yang berasal dari mitologi Babilonia dan Sumeria. Biasanya, Tiamat digambarkan sebagai seekor naga yang memiliki lima buah kepala. Selain itu, Tiamat juga diyakini sebagai seorang dewi.
Mitos Tiamat dibedakan menjadi dua. Pertama, Tiamat disebut sebagai Creatrix, yaitu hasil perkawinan suci antara air laut dan air tawar, yang kemudian menciptakan alam semesta melalui keturunanya. Kedua, Tiamat disebut chaoskampf, yaitu perwujudan dari kekacauan besar di masa sebelumnya.
Sementara itu, dalam epik "penciptaan babilonia", Tiamat diyakini melahirkan para dewa generasi pertama. Kemudian, Tiamat membuat para dewa tersebut berperang hingga akhirnya Tiamat dibunuh oleh Marduk, Dewa badai. Nah, langit dan bumi diyakini terbentuk dari tubuh tiamat yang terbelah.
Nahh gimana gan? Bermanfaat kan infonya, kita jadi lebih tau tentang mitologi dari benua asia. Terimakasih sudah berkunjung yaa.. Datang lagi jangan lupa lho..
Artikel Yang Sangat Bermanfaat... Jangan Lupa Dibaca Juga Artikel berikut ini :D
ReplyDeleteIni dia tempat Terbaik Prediksi Bola Jitu
Pastikan Agen Bola anda dari Bandar Judi Bola
Ini bukan Agen Kaleng-kaleng tapi Situs Judi Bola
Butuh Dana Cepat ? Kunjungi LIGA IDOLA